Maksimalkan Pertambangan Nikel dengan Sumitomo Excavator SH210-6
Seperti yang kita ketahui, nikel merupakan material dasar untuk penyusunan kendaraan listrik seperti mobil dan saat ini mobil listrik menjadi sesuatu yang populer seperti Tesla dan beberapa brand lainnya. Bahan bakarnya yang murah dan ramah lingkungan menjadi nilai plus tersendiri bagi para penggunanya.
Untuk membuat mobil listrik ini, dibutuhkan baterai yang memadai untuk menghasilkan listrik. Komponen untuk menyusun baterai inipun tidak boleh diambil secara acak. Logam nikel harus menjadi komponen utama untuk menyusun baterai ini.
Pertambangan logam nikel sedang dikerahkan secara maksimal guna mendukung adanya kendaraan listrik ini. Salah satu alat berat yang sering digunakan kegiatan pertambangan ini adalah excavator Sumitomo SH210-6.
Sumitomo SH210-6 merupakan generasi terbaru dari excavator kelas 20 ton produksi PT Sumitomo Kenki Indonesia. Excavator ini terkenal dengan bahan bakarnya yang irit namun tetap dapat bekerja secara maksimal.
Lalu, apa saja yang harus Anda ketahui tentang SH210-6?
Yuk, simak yang satu ini!
1. Teknologi Sumitomo yang Hemat Bahan Bakar
SH210-6 sebagai excavator terkini mengedepankan teknologi hemat bahan bakar untuk pengoperasiannya. Sistem mesin generasi baru yaitu SPACE 5+ yang dikolaborasikan dengan sistem hidrolik SIH:S+ menghasilkan efisiensi penggunaan bahan bakar hingga 11% dibandingkan SH210-5. Sistem starting untuk excavator ini hanya membutuhkan listrik sebesar 24V untuk mengoperasikannya.
Teknologi terkini dari Sumitomo memungkinkan Anda mengoperasikan SH210-6 ke dalam tiga mode kerja yaitu Super Power (SP) untuk pekerjaan berat yang akan mengurangi penggunaan bahan bakar hingga 8%, mode Heavy (H) untuk melakukan pekerjaan normal dan juga mode Auto (A) untuk melakukan berbagai jenis pekerjaan yang sama-sama akan mengurangi konsumsi bahan bakar hingga 11%.
Hemat dan canggih, bukan?
2. Produktivitas Tinggi
Walaupun dengan penggunaan bahan bakar yang irit, produktivitas SH210-6 tidak perlu diragukan lagi. Teknologi asli Sumitomo yaitu Spool Stroke Control dapat memberikan kestabilan mesin dan tenaga hidrolik yang dikeluarkan, bahkan teknologi ini juga akan meningkatkan kecepatan kerja namun tetap memberikan kontrol yang halus dari mesin.
SH210-6 juga memberikan power boost otomatis yang cepat dalam situasi kerja untuk menggali beban yang berat. Power ini bergantung pada mode kerja yang ditentukan, untuk mode SP waktu lebih cepat 4%, mode H 3% dan mode A mencapai siklus waktu yang lebih cepat sebesar 5%.
Sehingga, Anda tidak perlu khawatir jika menghadapi kondisi penambangan nikel, SH210-6 siap menggali dengan kecepatan yang gesit untuk capai target Anda!
3. Elemen Kuat yang Tinggi Rigiditas
Elemen yang digunakan dalam menyusun SH210-6 memiliki tingkat kekakuan yang tinggi, sehingga kehandalan dan kekuatannya tidak perlu diragukan lagi. Bagian dasar boom dilengkapi dengan diafragma yang lebih tebal begitu pula pada arm yang sangat kokoh untuk menopang kerja berat.
Frame pengayun dan kerangka bagian bawah excavator juga telah diperkuat. Seluruh bagian pada excavator telah diperkuat hingga mencapai tingkat kekakuan atau rigiditas yang tinggi. Sehingga, kekuatannya menjadi lebih unggul dan tentunya produktif untuk melakukan kerja dengan kekuatan penuh.
Sehingga SH210-6 sangat cocok untuk pertambangan nikel.
4. Mudah dalam Pemeliharaan
SH210-6 memiliki sistem pemeliharaan yang mudah atau Easy Maintenance System (EMS). Baja pada lapisan SH210-6 disusun dengan campuran nikel sehingga excavator ini akan sangat kokoh dan tentunya anti karat.
Selain itu, frame yang miring di salah satu sisi pada bagian kerangka bawah, membuatnya lebih mudah dibersihkan dari berbagai kotoran hingga lumpur. Karpet pada lantai kabin didesain langsung oleh Sumitomo yang mudah untuk diambil kemudian dibersihkan. Hal ini tentunya akan memperpanjang usia pakai.
Tak hanya bagian luarnya saja, bagian dalam dari SH210-6 juga mudah dirawat. Kemampuan pendinginan baik radiator maupun oil dalam SH210-6, kapasitasnya ditingkatkan kembali dengan sistem pembersihan yang lebih sederhana, begitupun sistem baterainya.
Begitupun filter untuk bahan bakar dan AC, peletakan kedua elemen berada di posisi yang dapat diakses dengan mudah, membuat Anda akan sangat mudah untuk mengganti filternya. Kotak sekring pada SH210-6 ditempatkan di belakang kursi operator, sehingga akan lebih mudah untuk menjangkaunya.
5. Fitur Kenyamanan dan Keselamatan Operator yang Unggul
Kenyamanan dan keselamatan operator tetap diutamakan dalam produksi SH210-6 ini. Desain kabin untuk para operator telah dioptimalkan, diperkuat serta diperluas untuk menunjang keselamatan dan kenyamanan operator.
Kaca yang berada di sekeliling operator diperluas untuk meningkatkan keselamatan kerja operator itu sendiri, selain itu tempat duduk pada kabin ini didesain menjadi minim getar dan terisolasi sehingga dapat mencegah masuknya debu dari luar kabin.
Tak hanya itu, kursi pada kabin dapat dibaringkan hingga posisi datar agar operator dapat beristirahat tanpa terasa getaran apapun. AC pada kabin pun 8% lebih kuat dibandingkan dengan generasi sebelumnya. Kenyamanan kabin ini juga ditunjukan dengan adanya radio dan Jack MP3 dengan kualitas suara yang apik.
6. Fitur G@Nav
Fitur unik dari Sumitomo ini memungkinkan Anda untuk memantau kinerja SH210-6 melalui navigasi satelit dari genggaman Anda. Anda dapat memantau lokasi, waktu beroperasi, hingga konsumsi bahan bakar melalui laptop atau telepon genggam Anda kapan pun dan di mana pun.
Sehingga, Anda tidak perlu repot untuk mencatatnya secara manual ke dalam laptop maupun catatan lainnya.
Banyak sekali keunggulan dari excavator SH210-6 ini, kecanggihan teknologi hingga kenyamanan dan keselamatan operator disusun dengan cermat dalam proses pembentukannya. Pertambangan logam nikel menjadi hal yang mudah untuk dilakukan dengan menggunakan SH210-6.
Untuk informasi lebih lanjut, klik disini untuk kunjungi website kami.
Apapun Kerjanya, Sumitomo Excavator nya.